KOMPETISI ROBOTIK MADRASAH KE-8 TAHUN 2022 THE NEXT GENERATION OF ROBOTS: MAKING BETTER LIFE

Kota Gorontalo – Teknologi robot hadir untuk membantu meringankan kerja-kerja manusia dan membantu memberikan solusi bagi persoalan yang selama ini dihadapi oleh manusia, baik di tingkat lokal maupun global. Pilihan tema ini diharapkan menginspirasi generasi penerus untuk terus melakukan inovasi teknologi guna menciptakan kehidupan dunia yang lebih baik. Sebagaimana MRC tahun sebelumnya, pada tahun 2022 ini MRC memadukan beragam kemampuan siswa di bidang sains, teknologi, engineering, seni, dan matematika (STEAM).

Direktorat Kurikulum Sarana Kelembagaan dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah kembali menggelar Kompetisi Robotik Madrasah (Madrasah Robotics Competition/MRC).

Pendaftaran Kompetisi Robotik Madrasah dibuka mulai hari ini hingga 26 Oktober 2022. Peserta dapat mendaftar secara online melalui laman madrasah.kemenag.go.id/mrc2022.

Puncak Kompetisi Robotik Madrasah 2022 akan diselenggarakan pada 22 – 23 November 2022 di Gedung Olah Raga (GOR) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).

Kompetisi Robotik Madrasah adalah program tahunan yang diselenggarakan Direktorat KSKK Madrasah sejak 2015. Tahun 2022, MRC digelar untuk kali ke-8. Menurut Isom, di tengah upaya Indonesia pulih bersama dan bangkit lebih kuat dari Pandemi Covid-19, MRC 2022 mengambil tema: The Next Generation of Robots: Making Better Life.

Selain kompetisi, event MRC 2022 ini juga akan dimeriahkan dengan pameran serta exhibition robotika dari sejumlah perusahaan dan komunitas robotika, baik dari dalam maupun luar negeri. Even ini dibuka untuk umum.

You May Also Like

About the Author: Gunawan Wangata